Teknologi pewarnaan terus berkembang mengikuti minat dan selera pasar. Untuk menampilkan warna kendaraan bermotor yang sempurna dan menarik, dibutuhkan merk cat motor berkualitas. Juga proses penyemprotan atau pengecatan yang tepat. Sehingga menghasilkan tampilan warna yang sempurna dan membuat pemiliknya lebih percaya diri.
Memilih warna relatif mudah, apalagi cukup banyak pilihan yang ditawarkan para produsen cat. Tapi untuk menghasilkan tampilan yang istimewa dibutuhkan merk-merk tertentu yang kualitasnya terjamin. Beberapa merk cat untuk kendaraan bermotor yang dapat dijadikan rekomendasi, antara lain:
1. Krylon Camouflage
Pilihan untuk merk cat motor berkualitas yang pertama adalah Krylon Camouflage. Warna kamuflase yang menjadi keunggulan Krylon Camouflage ini. Apalagi dengan kehadiran 3 warna barunya, semakin membuatnya unik dan istimewa. Meskipun dibanderol dengan harga 145 ribuan. Namun tetap sepadan dengan kualitas dari warna cat yang dihasilkan.
2. Carlas Colorful Rubber
Merk cat motor berkualitas yang layak direkomendasikan selanjutnya adalah Carlas Colorfull Rubber. Cat ini menghadirkan berbagai warna pilihan yang istimewa dan megah. Keistimewaan yang menjadi unggulan Carlas Colorfull Rubber adalah daya tahannya terhadap cuaca ekstrim. Bahan catnya sangat bagus, sehingga sulit pudar atau catnya tidak mudah terkelupas.
Kualitas Carlas Colorfull Rubber sangat sepadan dengan harganya yang berkisar 50 ribu untuk setiap botolnya. Cat ini dapat juga dimanfaatkan untuk mengecat beragam bahan permukaan, seperti: besi, kaca, kayu hingga plastik. Uniknya lagi warna cat ini bisa dikelupas dengan gampang tanpa perlu khawatir merusak permukaannya
3. Nippon Paint Pylox
Nama merk cat Nippon Paint sangat legendaris di Indonesia, bahkan sering dijadikan pilihan pertama. Didukung dengan berbagai varian warna menarik dan daya tahan yang istimewa, sehingga tidak mudah terkelupas ataupun luntur. Meskipun perk akan permukaannya tersiram bensin, warnanya tidak akan pudar.
Rata-rata proses yang dibutuhkan untuk mengeringkan merk ini berkisar 15 menitan. Dengan banderol harga yang relatif terjangkau, berkisar 27 ribuan. Tentunya sangat sepadan dengan kualitas warna yang dihasilkannya.
4. Aerox Spray Paint
Salah satu merk lain yang juga direkomendasikan untuk cat motor adalah Aerox Spray Paint. Cat yang dibanderol dengan harga 60 ribuan dan memiliki keistimewaan dengan kemampuannya yang mengering dalam 5 menitan. Pastinya hasil yang diberikan juga begitu bagus dan menarik untuk dipandang.
5. Samurai Spray Paint
Samurai Spray Paint ini banyak direkomendasikan para penggemar modifikasi otomotif. Apalagi dengan varian warna yang ditawarkan merk cat ini tergolong istimewa dan unik, dengan kualitas dan daya tahan yang luar biasa. Perlu diketahui bahwa kualitasnya setara dengan harganya 35 ribuan.
6. Ace-Premium-Enamel Spray
Dilengkapi dengan nozzle yang dapat berputar 360 derajat, merek Ace Premium Enamel Spray Paint termasuk salah satu cat semprot yang penggunaannya cukup mudah. Kualitas cat yang ditawarkan Ace Premium Enamel Spray ini memiliki harga berkisar 60 ribu. Selain itu merk ini tergolong cat yang cepat kering dalam waktu 10 menitan.
7. Zuper Spray
Zuper Spray yang merupakan salah satu produk unggulan RJ London ini memang cukup terkenal dengan kualitas dan harganya yang murah.Tampilan warnanya yang kontras dan tajam, mampu memperlihatkan kemegahannya. Hanya dengan 11 ribuan, para penggemar otomotif tidak akan kecewa dengan hasil yang diberikan..
Demikian beberapa merk cat motor berkualitas dengan harga terbaiknya. Tentunya semua tergantung dengan budget yang dimiliki pengendara untuk mendapatkan hasil yang sesuai keinginannya. Namun yang membuatnya semakin sempurna adalah proses pengerjaannya. Kualitas warna juga berpengaruh pada daya tahan yang dimiliki cat terhadap cuaca ekstrim, sebagaimana cuaca yang ada di Indonesia ini.