Bagi para pengguna motor, terjadinya kebocoran ban memang sulit diprediksi. Kebocoran bisa terjadi kapan dan di mana saja. Untuk mengantisipasinya, setiap pengguna bisa menggunakan cairan ban tubeless. Pastikan memilih cairan ban tubeless motor yang bagus dan berkualitas. Hal ini akan membantu membuat ban lebih tahan terhadap bocor.
Sekilas Tentang Ban Tubeless
Sebelum memilih cairan ban tubeless motor yang bagus, mari mengenal terlebih dahulu produk tersebut. Ban tubeless ini memiliki tiga bahan utama yang terdiri dari lem, fiber dan karet. Dengan mengaplikasikan cairan ban tubeless, peluang terkena paku dan semacamnya sangatlah minim.
Selain itu, produk ban tubeless jika mengalami proses penambalan akan dilakukan lebih ringkas. Berdasar pada beberapa klaim pengguna, cairan ini akan mampu memberikan perlindungan ban meskipun tertusuk benda hingga 3,5 centimeter. Ketika diaplikasikan, cairan ini akan otomatis menutup lubang pada ban. Selanjutnya, ban pun akan terlapisi dengan perlindungan dari ban tubeless.
Pengaplikasian ban tubeless sangat cocok untuk jenis medium. Lain halnya dengan ban berkarakter keras yang tidak disarankan menggunakannya. Ban tubeless dirancang menjadi salah satu produk yang bisa didesain tanpa harus menggunakan ban dalam. Benda ini memiliki tekstur yang lengket bak lem, dan mudah kering ketika diaplikasikan pada ban.
Fungsi Cairan Ban Tubeless
Seperti yang telah disinggung sebelumnya, cairan ban tubeless berfungsi untuk melapisi ban agar lebih tahan dari kebocoran. Kecelakaan tertusuknya benda tajam tidak bisa diprediksi. Setiap pengguna hanya bisa mencegahnya, salah satu diantaranya dengan menggunakan ban tubeless. Penggunaannya sangat mudah untuk diaplikasikan pada ban motor.
Aplikasikan dengan membuka pentil ban. Secara otomatis, cairan akan menutupi ban yang berlubang. Umumnya cairan ini bisa bertahan hingga 3 bulan. Jika proses pengaplikasian cairan dilakukan dengan berhasil, maka kendaraan pun bisa digunakan bepergian jarak jauh.
Umumnya, pengguna bisa berkendara hingga 400 kilometer dalam sehari. Selain itu, sangat aman jika digunakan dengan laju yang cukup cepat.
Tips Memilih Cairan Ban Tubeless Motor Paling Bagus
Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, setiap pengguna harus bisa memilih ban tubeless yang bagus. Terdapat beberapa tips yang harus diperhatikan, agar cairan ban tubeless yang dibeli tidak mengecewakan pengendara, berikut ini penjelasannya:
1. Cek Kondisi Kemasan
Hal pertama yang harus diperhatikan yaitu kondisi kemasan suatu produk. Pastikan kemasan masih tersegel dengan baik. Jika kemasan rusak, maka lebih baik tidak membelinya. Hal ini dilakukan sebagai salah satu langkah untuk terhindar dari hasil yang mengecewakan.
2. Pilihlah Cairan yang Disertai dengan Butiran Kecil
Cairan ban tubeless motor yang bagus biasanya terdapat butiran kecil pada gel. Cairan yang seperti ini akan mampu melakukan penambalan secara sempurna. Selain itu, ban tidak kehilangan tekanan angin yang banyak.
3. Cek Cairan yang Terhindar dari Penyumbatan pada Bagian Pentil
Selain itu, ban tubeless yang bagus tidak akan melakukan penyumbatan pada pentil. Hal ini akan membuat pengguna merasa lebih aman untuk menggunakannya dalam waktu yang lebih lama. Jadi, hindari memilih cairan yang menimbulkan penyumbatan pada pentil.
4. Pilih yang Tidak Berkerak
Pastikan untuk memilih ban tubeless yang tidak menimbulkan sisa-sisa kerak. Hal ini hanya akan membuat komponen velg sulit untuk dibersihkan. Sebaliknya, cairan yang menyisakan kerak hanya akan berdampak buruk pada kendaraan motor.
5. Ambil Cairan Ban Tubeless yang Tidak Mengering
Meskipun disebut cairan, tapi teksturnya menyerupai lem atau pun gel. Oleh karena itu, pilihlah ban tubeless yang memiliki tekstur pada umumnya. Hindari produk yang hampir mengering, karena akan menghilangkan banyak udara pada ban secara mudah .
Itulah ulasan terkait beberapa cara memilih cairan ban tubeless motor yang bagus serta informasi terkait. Semoga informasi di atas bisa bermanfaat dan menambah wawasan terkait ban tubeless. Jadi, pastikan setiap pengguna tidak asal memilih produk ban tubeless untuk kendaraannya.